15 Janji Maria kepada mereka yang mendaraskan rosario :
(Disampaikan kepada Santo Dominikus dan B. Alan)
(Disampaikan kepada Santo Dominikus dan B. Alan)
- Barangsiapa setia berbakti kepadaku dengan mendaras rosario akan menerima rahmat firasat.
- Bunda menjanjikan rahmat dan perlindungan istimewa kepada semua yang mendaras rosario.
- Rosario akan menjadi senjata ampuh untuk menghancurkan sifat buruk, melemahkan dosa, mengalahkan bidaah, dan melawan neraka.
- Rosario akan mengembangkan perbuatan baik dan keutamaan; akan memperoleh bagi jiwa-jiwa belas kasih dari Allah; akan melepaskan hati umat dari keterikatan kepada dunia dan kesia-siaannya, dan membangkitkan dalam hati mereka kerinduan akan hal-hal abadi; dan berkat semua itu, jiwa mereka akan dikuduskan.
- Jiwa yang berserah kepadaku lewat pendarasan rosario, tidak akan binasa.
- Barangsiapa mendaras rosario dengan khusyuk, sambil merenungkan misteri-misteri kudus yang terkait, tidak akan pernah dikalahkan oleh kemalangan. Allah tidak akan menghukum mereka dalam penghakimanNya. Mereka tidak akan binasa karena mati mendadak; kalau hidup tulus, mereka akan hidup dalam rahmat Allah, dan layak menerima hidup abadi.
- Barangsiapa memiliki devosi yang tulus terhadap rosario tidak akan meninggal tanpa menerima sakramen-sakramen Gereja.
- Barangsiapa setia mendaras rosario akan menikmati terang Allah dalam hidupnya dan sesudah mati akan menikmati kepenuhan rahmatNya; pada saat mati mereka akan ikut menikmati pahala orang-orang kudus di Firdaus.
- Bunda akan membebaskan orang yang telah berbakti kepada rosario dari api penyucian.
- Putra-putri rosario yang setia akan menikmati pahala tingkat tinggi dalam kemuliaan di Surga.
- Kamu akan memperoleh semua yang kamu minta kepadaku lewat pendarasan rosario.
- Semua yang menyebarkan rosario suci akan menikmati pertolonganku pada saat menghadapi kesulitan.
- Bunda akan memperoleh dari Putra Ilahi bahwa semua pendukung rosario akan berdoa bagi mereka pada saat penghakiman surgawi baik selama hidup maupun pada saat mati.
- Semua yang mendaras rosario adalah anakku, dan saudara-saudari Putra tunggalku, Yesus Kristus.
- Devosi rosarioku adalah jaminan untuk kebahagiaan. "Daraslah rosario setiap hari untuk memperoleh damai bagi dunia." - Santa Perawan Maria dari Fatima, 1917.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar